Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

BIMTEK PAT-BK MBS Banjarbaru

Penilaian Akhir Tahun TA. 2020-2021 yang akan dilaksanakan pada bulan Juni 2021 telah mulai dipersiapkan.
Ketua panitia pelaksana PAT-BK ustadz M. Irfansyah menjelaskan, dalam PAT kali ini agak berbeda dengan sebelumnya. Yang mana dalam penilaian nantinya akan dilaksanakan berbasis komputer. Hal ini dirasa akan memberikan kemudahan bagi santri dalam mengikuti ujian dan juga hasil penilaian langsung dapat diketahui stelah ujian berlangsung. Sehingga dengan sistem PAT-BK ini nantinya nilai santri akan langsung diketahui hasilnya secara langsung setelah ujian selesai.

"Ini kita laksanakan untuk mengefisienkan waktu dan memberikan kemudahan kepada santri".
Untuk menunjang kesiapan panitia dan guru maka pihaknya melaksanakan Bimbingan Teknis untuk kelancaran kegiatan PAT-BK tersebut.
Kegiatan bimtek ini diharapkan mampu memberikan gambaran kepada dewan guru terkait pelaksanaan nantinya.

Posting Komentar untuk "BIMTEK PAT-BK MBS Banjarbaru"